- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Featured Post
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Sore semua, sudah lama saya gak posting di blog. Langsung saja, kali ini saya akan memposting kisah tentang seorang samurai yg bernama Date Masamune.
Date Masamune (lahir 5 September 1567 - meninggal 27 Juni 1636) adalah seorang samurai Jepang dan ahli taktik yang baik, dari periode Azuchi-Momoyama dan awal periode Edo. Ia mendirikan kota Sendai.
Lukisan Date Masamune |
Date Masamune merupakan anak tertua dari Date Terumune, lahir di Kastil Yonezawa (di Prefektur Yamagata modern). Pada usia 14 pada 1581 Masamune memimpin kampanye pertama, membantu ayahnya melawan keluarga Soma. Pada 1584, pada usia 18, Masamune menggantikan ayahnya, Terumune, yang memilih untuk pensiun dari jabatannya sebagai daimyo [2]. Keluarga Date didirikan pada awal periode Kamakura oleh Isa Tomomune, yang awalnya berasal dari distrik Isa di Provinsi Hitachi (sekarang Prefektur Ibaraki). Keluarga mengambil nama dari distrik Date (sekarang Prefektur Fukushima) dari Provinsi Mutsu, yang telah diberikan kepada Isa Tomomune oleh Minamoto no Yoritomo, shogun pertama Kamakura, untuk bantuan dalam Perang Genpei (1180-1185) dan di Minamoto no Yoritomo perjuangan untuk kekuasaan dengan saudaranya, Minamoto no Yoshitsune. Pasukan Date Masamune dikenali dengan baju besi hitam dan tutup kepala emas.
Kehilangan mata kanan
Masamune dikenal atas beberapa hal yang membuatnya lebih populer dibanding daimyo lainnya. Salah satunya adalah helm dengan lambang bulan sabit yang ia pakai saat bertarung.
Date Masamune dalam anime Sengoku Basara |
Patung Date Masamune |
Tapi tidak jelas bagaimana dia kehilangan mata kanannya; ada yang menyebut bahwa mata kanannya dicungkil sendiri olehnya ketika seorang anggota klan senior mengatakan bahwa mata kanannya akan menjadi kelemahannya. Sumber lain memaparkan bahwa mata kanannya dicungkil oleh Katakura Kojuro, salah satu orang kepercayaannya.
Ekspansi keluarga date
Keluarga Date telah membangun aliansi dengan beberapa klan tetangga lewat pernikahan secara turun-temurun. Tapi tidak lama setelah Masamune memimpin, salah satu anggota keluarga Date yakni Ouchi Sadatsuna membelot ke klan Ashina dari daerah Aizu. Masamune lalu mendeklarasikan perang pada Ashina, tapi pasukan miliknya dihambat oleg jendral Iwashiro Morikuni sehingga Date harus mundur. Ia lalu mengambil alih Kastil Obama dan kembali berjuang menaklukan provinsi demi provinsi, bahkan yang termasuk wilayah keluarganya di provinsi Mutsu dan Dewa.
Keretakan keluarga
Terkejut oleh ambisi Masamune, keluarga kerabatnya yakni Hatakeyama menculik Terumune. Mendengar hal itu Masamune balas membunuh semua keluarga Hatakeyama dan para pernculik lainnya. Setelah mengalahkan Ashina di tahun 1589, ia memilih Aizu sebagai markasnya. Relasinya dengan sang ibu yakni Yoshihime semakin memburuk, dimana Yoshihime bersikeras meminta Masamune menurunkan tahtanya kepada adiknya yakni Kojiro. Tapi yang terjadi, Masamune malah membunuh adiknya sendiri.
Terbentuknya aliansi dengan Toyotomi Hideyoshi
Pada tahun 1950, Toyotomi Hideyoshi menduduki istana Odawara dan meminta para daimyo di daerah Tohoku untuk bergabung. Masamune sempat menolak tawaran Toyotomi, namun akhirnya ia tidak punya pilihan lain. Meski menjadi bawahan tapi Masamune sering menunjukkan rasa tidak hormat, dan bahkan pernah membuat Hideyoshi marah besar. Tapi ternyata Hideyoshi malah memberinya Kastil Iwatesawa, yang dirombak dan diganti namanya menjadi Iwadeyama.
Lukisan Toyomi Hideyoshi |
Selama 13 tahun, Masamune memimpin dan membangun daerah sekitar Iwadeyama menjadi sebuah daerah dengan ppilitik dan perekonomian yang kuat. Beserta dengan anggota klan lainnya ia berhasil memukul mundur invasi Korea berkali-kali.
Setelah kematian Hideyoshi, Masamune date mengabdi pada Tokugawa Ieyasu atas anjuran Katakura Kojuro. Tokugawa ieyasu menganugrahi Masamune atas kepemimpinannya dalam memajukan daerah sendai, sekaligus menempatkan Date Masamune sebagai salah satu Daimyo terkuat di dataran Jepang.
Silsilah Keluarga
Lambang Klan Date |
Ayah
- Date Terumune
- Yoshihime, anak Perempuan dari Mogami Yoshimori seorang Daimyo Provinsi Dewa
- Megohime, anak perempuan dari Tamura Kiyoaki
- Date Hidemune (1591–1658)
- Date Tadamune (1599–1658)
- Date Munekatsu (1621–1679)
- Date Munekiyo (1600–1634)
- Date Munetsuna (1603–1618)
- Date Munetaka (1607–1626)
- Date Munesane (1613–1665)
- Irohahime (1594–1661)
- Date Shigezane (1568–1646)
Komentar
Posting Komentar